Monday, 12 August 2013

G-Dragon Big Bang Segera Rilis DVD “One of A Kind Seoul”


G-Dragon Big Bang baru saja menyelesaikan konser tur dunianya yang berakhir di Seoul serta segera akan kembali merilis album terbarunya, kini leader Big Bang ini kembali akan membuat para penggemarnya siap-siap merogoh kantong dengan akan merilis DVD dari konser final-nya di Seoul.

Jika album barunya akan dirilis pada tanggal 18 Agustus, maka DVD konser itu sendiri baru akan dirilis pada tanggal 13 September, sebulan kemudian.

Adapun DVD ini akan terdiri dari 2 disc dimana disc pertama terdiri dari total penampilan G-Dragon selama konser sementara disc 2 berisi multi-angled spesial dari G-Dragon yang direkam menggunakan 7 kamera berbeda.

Source: dkpopnews
Shared by Heera@KOREANINDO.NET
via : Koreanindo

No comments:

Post a Comment